'

Selamat Datang di Website Resmi Muhammad Akbar bin Zaid “Assalamu Alaikum Warahmtullahi Wabarakatu” Blog ini merupakan blog personal yg dibuat & dikembangkan oleh Muhammad Akbar bin Zaid, Deskripsinya adalah "Referensi Ilmu Agama, Inspirasi, Motivasi, Pendidikan, Moralitas & Karya" merupakan kesimpulan dari sekian banyak kategori yang ada di dalam blog ini. Bagi pengunjung yang ingin memberikan saran, coretan & kritikan bisa di torehkan pada area komentar atau lewat e-mail ini & bisa juga berteman lewat Facebook. Terimah Kasih Telah Berkunjung – وَالسٌلام عَلَيْكُم

Filsafat Ilmu: Cabang-cabang Filsafat



Pokok permasalahan yang dikaji filsafat mencakup tiga segi, yakni apa yang disebut benar dan apa yang disebut salah (logika), mana yang dianggap baik dan mana yang dianggap buruk (etika), serta apa yang termasuk indah dan apa yang termasuk jelek (estetika). Ketiga cabang ini kemudian bertambah lagi, pertama teori tentang ada: tentang hakikat keberadaan zat, tetang hakikat pikiran serta kaitan antara zat dan pikiran (metafisika), dan kedua kajian mengenai organisasi sosial atau pemerintahan yang ideal (politik). Kelima cabang utama ini berkembang lagi menjadi cabang filsafat yang lebih spesifik mencakup:
  1. Epistemologi (filsafat pengetahuan)
  2. Etika (filsafat moral)
  3. Estetika (filsafat seni)
  4. Metafisika
  5. Politik (filsafat pemerintahan)
  6. Filsafat agama
  7. Filsafat ilmu
  8. Filsafat pendidikan
  9. Filsafat hukum
  10. Filsafat sejarah
  11. Filsafat matematika
Penerapan Filsafat
Penerapan filsafat dalam sisi humanisme yaitu mengembangkan manusia dari segi keterampilan dan praktek hidup, sedangkan dari sisi aspek akademik yaitu menekankan nilai kognitif dan ilmu murninya. Keduanya merupakan aspek penting yang tidak dapat dipisahkan karena berperan untuk terus menganalisa dan mengkritisi aspek akademik dan humanis demi sebuah pendidikan yang utuh dan seimbang.
Peranan Filsafat
  1. Pendobrak: Berabad-abad manusia tertawan dalam penjara tradisi, kebiasaan, dan mistik. Dengan filsafat, manusia mendobrak penjara tersebut dan menyadarkan bahwa kehidupan dalam penjara adalah kehidupan yang tidak benar.
  1. Pembebas: Filsafat bukan hanya mendobrak penjara tersebut, tetapi juga berhasil membawa keluar manusia dari penjara tersebut dan meninggalkan kebodohan, kepicikan, ketidakteraturan, kesesatan berpikir serta menuju ke dunia rasionalitas yang bebas dari hal-hal yang mengekang akal budi manusia
  1. Pembimbing: Filsafat kemudian membimbing manusia untuk berpikir rasional, luas, mendalam, sistematis, integral, dan koheren.
  1. Pendidikan:Dalam pendidikan Filsafat berperan untuk terus menganalisa dan mengkritisi aspek akademik (menekankan nilai kognitif dan ilmu murni) dan humanis (mengembangkan manusia dari segi ketrampilan dan praktik hidup) demi sebuah pendidikan yang utuh dan seimbang.
Semoga Bermamfaat, Shukran Jazakallah Khairan@

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Filsafat Ilmu: Cabang-cabang Filsafat"